Tanggal 7 dan 8 Maret 2024, PS-Ilmu Kedokteran dan Laboratorium Biomedik Fakultas Kedokteran melaksanankan workshop teori dan aplikasi penelitian di bidang biomedik. Kegiatan ini dibuka dengan laporan ketua pelaksana sekaligus KPS dari PS-Ilmu Kedokteran Prof. Agustina Tri Endharti, S.Si, Ph.D. Beliau melaporkan jumlah peserta yang ikut kegiatan workshop teori dan aplikasi penelitian di bidang biomedik terdiri dari 8 mahasiswa baru dan 5 mahasiswa lama. Prof Agustina menyampaikan bahwa kegiatan workshop ini bertujuan untuk memberikan dasar teori dan keterampilan laboratorium untuk menunjang penelitian disertasi masing-masing. Kegiatan workshop ini dikhususkan untuk mahasiswa PS-Ilmu Kedokteran yang memilih peminatan dibidang Biomedik dan Biologi Reproduksi ini.
Prof. Dr. dr. Kusworini, M.Kes, Sp.PK (K) selaku Ketua Laboratorium Sentral Fakultas Kedokteran juga memberikan sambutan sekaligus membuka acara dengan resmi. Beliau menyampaikan sekaligus mempromosikan berbagai fasilitas dan layanan pemeriksaan laboratorium biomedik FKUB yang dapat dimanfaatkan untuk menunjang penelitian disertasi para mahasiswa PS-Ilmu kedokteran.
Rundown kegiatan workshop teori dan aplikasi penelitian di bidang biomedik bagi mahasiswa PS-Ilmu Kedokteran di hari pertama tanggal 7 Maret 2024 dimulai dengan pemberian materi mengenai immunofluorescence (IF) dan Flowcytometry yang dipaparkan oleh Prof. Agustina Tri Endharti, S.Si, Ph.D , Materi Western Blot dan qPCR yang dipaparkan oleh Dr. Nuning Winaris., S.Si., M.Sc, serta materi Kultur dan ELISA dipaparkan oleh dr. Syahrul Chilmi, SpPK(K), M.Biomed, PhD. Hari kedua, yaitu tanggal 8 Maret 2024, diisi dengan rangkaian kegiatan wet dan dry Lab dari masing – masing metode yang sudah disampaikan di hari pertama. Fasilitator untuk kegiatan hari kedua dibantu oleh para analis Laboratorium Biomedik, yaitu Suci Megasari, S.Si, M.P, Rr. Fitria Dewi Listiani, S.Si, Wahyudha Ngatiril Lady, S.Si, Ami Maghfironi, S.Si., Bunga Prihardina, S.Si, M.Si., Saiful Aripin, S.Si. (iw_nw)